Rabu, 10 November 2010

Senandung Lagu Cinta

Ada yang pernah bilang "dunia itu sempit." Beneran lho. Buat gw saat ini SAAT INI, dunia memang sempit. Tiap hari, gw hanya berkutat di rumah, angkot, kampus ( kelas ), 2 buah SSC ( dipo dan sumba ), Q-College, pusda'i, warnet, dan beberapa tempat lain yang tidak terlalu sering gw kunjungi. Dengan kata lain, luas dunia gw SAAT INI adalah jumlah dari luas tempat-tempat itu.


Ada yang bilang "dunia tak seluas daun kelor." (emang harusnya bukan seluas tapi selebar)
Jadi, sebenarnya luas dunia (Ld) itu ada batasnya.
Ldaun kelor < Ld < Ldunianya ahmad saefulloh hafiddin
Ket:
Ldaun kelor = Luas Daun Kelor
Ld = Luas Dunia
Ldunianya ahmad saefulloh hafiddin = Lrumah ahmad saefulloh hafiddin + Langkot jurusan gedebage-simpangdago + Lkampus itb + Lssc diponegoro + Lssc sumurbandung + Lq-college + Lpusdai + Lwarnet terbesar di bandung + Lbeberapa-tempat-lain-yang-tidak-terlalu-sering-
gw-kunjungi
Postulat Hipotesis ini gw namakan Hukum-batas-bawah-dan-batas-atas-luas-dunianya-Ahmad-Kasep.


Sebuah kebenaran yang kebetulan gw dipercayai amanah untuk mengajar (tambahan) anak-anak kelas XII SMA Alfa Centauri yang sebentar lagi akan menghadapi perang melawan soal-soal terkutuk, haha..
Gw daftar untuk mengajar materi-materi fisika, tapi untuk minggu ini, gw diberi amanah untuk mengisi matematika, karena armada matematika kurang. Ya sudahlah, tak apa.
Mungkin aja pas gw lagi ngajar integral, ada yang nanya "Ka, batas atas sama batas bawah dunia berapa?"
Kenapa pertanyaannya harus seperti itu? Karena biar bisa gw jawab dengan hipotesis gw dan AKU BANGGA, wahahhaahaha.. (yang mau muntah, muntah aja, gw udah duluan)


Mimpi lo met punya hipotesis!


Itu emang mimpi gw. Suatu saat nanti, entah di fisika atau matematika, akan ada hukum atau postulat dengan nama gw. Hahah.. *ketawa garing*


Talking-talking about mimpi, semalem gw mimpi. Ceritanya begini..
Sebenarnya gw lupa awalnya, karna awalnya emang kurang berkesan. Pokoknya tau-tau gw lagi duduk di warung deket pangkalan ojek di rumah gw (entah gw berperan jadi tukang ojek saat itu.. tapi gak mungkin, pokoknya NGGA!). Gw mendengar suara pengeras suara dari SMP gw yang berada di dekat situ. Suara di sana kurang lebih memanggil peserta lomba (entah lomba apa, sepertinya presentasi or something like that).
Gw dengar nama "Yusuf, Melinda, bla.bla.bla..." (hanya itu yang gw dengar)
Gw ga pernah berpikir kalo dua nama yang suara itu panggil ternyata adalah orang yang gw kenal. Anehnya, Yusuf itu kan anak kelas XI SMA Alfa Centauri tahun ini, sedangkan Melinda, dia adalah seorang cewe yang waktu SMP seangkatan dengan gw, sekelas malah, 3H. Kenapa mereka bisa kaya yang seangkatan yah? Biarlah, namanya juga mimpi, kupikir. (anehnya lagi, gw sadar kalo itu mimpi)
Pas si Melinda lewat, gw ngerasa seperti kehilangan waktu beberapa detik. Pas sadar, tau-tau dia udah hilang dari pandangan gw.
Pas si Yusuf lewat (bukan, mana mungkin gw timpuk dia pake kaleng kerupuk), terjadi percakapan antara gw dan dia.


gw : Sup, sekelompok sama dia? (nunjuk Melinda)
dia : iya..
gw : yang tadi namanya melinda kan? bilangin, salam dari ahmad..
dia : ...
Gw senyum sendiri, penyakit kumat..


Dengan tiba-tiba (all of a sudden, ciee), semua setting (tempat, waktu, dan lain-lain) berubah. Gw sedang duduk di sebuah besi pembatas jalan. Langit menyatakan hari sudah sore. Ibu warung berubah jadi kelelawar sore (nggak lah!).
Tanpa kusadari, ada seorang perempuan duduk di sebelah gw dengan raut wajah malu. Rambutnya panjang, bajunya putih. (sama! awalnya gw pikir itu kunti, tapi bukan) Dia Melinda. Terjadilah percakapan yang tak bisa dihindari.


gw : Eh, mel. Koq bisa ada di sini?
         (asalnya gw mau bilang, 'eh, ada kuntilanak', tapi ga mungkin)
Melinda : ... (ga jawab)
gw : (mengalah dan memulai sebuah topik)
         masih inget aku?
Melinda : Iya.
gw : Haha. Eh, sekolah di mana sekarang? [Tujuh?]
Melinda : MA. (dia jawabnya 'ma' bukan 'em a', tapi gw ngerti)
gw : MA berapa? satu?
Melinda : Iya. kamu?
gw : aku di itb.
Melinda : jurusan apa?
gw : elektro. teknik elektro..


Percakapan terasa begitu kaku. Sesuatu yang aneh terjadi lagi. Tiba-tiba gw dan Melinda berada di sebuah beranda gedung (entah gedung apa, tidak terlalu tinggi) sambil duduk-duduk. Dia duduk sila, gw duduk dengan kaki selonjoran dan satu kaki dikeluarkan dari beranda. Di sebelah kiri ada mading panjang, di sebelah kanan ada besi pembatas beranda dan lapangan basket di bawahnya. Di sini, kita ngobrol, tapi udah gak kaku lagi.


gw : sering ke sini?
Melinda : (mukanya dideketin ke muka gw) Hah? Apa? (kayanya gak fokus)
gw : sering ke sini? (gw ulangi)
Melinda : baru... kamu?
gw : dari pertama kita lulus baru ke sini lagi?
Melinda : iyaa..
gw : sama..
gw lagi : eh, koq tadi kamu nyamperin aku?
                (pas gw lagi ngomong ini, hape dia bunyi..)
Melinda : (menempelkan hape di kuping kanannya)
                 Iya, ade tunggu aja aku di situ, bentar lagi aku ke situ..
                 (menutup hape)
                 eh, tadi kamu ngomong apa? maaf.
gw : emm, tadi koq kamu nyamperin aku?
         kan aku cuma nyampein salam aja lewat yusuf.
         ga nyuruh kamu nemuin aku.
Melinda : (berpikir sebentar, mukanya kelihatan merah) ...


Ketika dia tepat akan menjawab. Ada suara yang memanggil gw. "Sep, sholat!"..
Ternyata ibu gw. Gw penasaran dengan kelanjutan mimpi itu. Semuanya berjalan seolah itu benar-benar terjadi tapi gw tahu bahwa itu mimpi.
Tapi gw teringat kata-kata seorang teman seangkatan gw di SMA Alfa Centauri di sebuah seminar GoesToMyCampus yang diselenggarakan oleh Ikatan Alumni Alfa Centauri, "mimpi yang kita alami, itu hanya sebagian kecil dari cerita yang terjadi di alam mimpi. kita tidak tahu cerita sebelum kita masuk ke alam mimpi. kita juga tidak tahu setelah kita bangun ceritanya seperti apa."
Hmm. Mungkin sebelum gw masuk mimpi itu gw dikejar monster laba-laba raksasa, atau mungkin gw dikurung di gunung tinggi sunyi tempat hukuman para dewa. Mungkin setelah gw bangun, gw dan Melinda dikerjar kuntilanak, atau jatuh dari beranda dan mati. Siapa yang tahu?


Gw bangun, wudhu, sholat. Lalu mulut gw dan pita suara gw tiba-tiba menyanyikan reffrain lagunya Ada Band yang judulnya senandung lagu cinta.

jurang yg dalam pisahkan kita
yg tak mungkin untuk dilalui
biarlah lagu cinta ini
terdengar dalam kalbu

Entah kenapa. Mungkin alam bawah sadar gw yang memerintah mereka.
Tapi gw penasaran apa arti dari mimpi itu.. Karena kata orang, 'setiap mimpi punya arti'..


-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------


Well, sekarang gw berada di sebuah warnet di sebuah daerah bernama Muara Rajeun. Dan, yup, benar, gw bolos kuliah. Maaf bu, maaf semuanya.


:-<


 Sekian dari gw. Hufft. Sudah lama tidak meng-update blog. Semoga ke depannya lebih sering update blog..
Jya.. Mata nee..

All men dream, but not equally. Those who dream by night in the dusty recesses of their minds, wake in the day to find that it was vanity: but the dreamers of the day are dangerous men, for they may act on their dreams with open eyes, to make them possible. 
T. E. Lawrence

_ameth_

Selasa, 27 Juli 2010

What would you do if you were me in this case?

Beberapa hari yang lalu, tepatnya hari sabtu malam -240710 @about 22pm-, gw naek angkot menuju SMA Alfa Centauri. Gw memutuskan nginep di sana karena besoknya ada acara Pelepasan Angkatan 5 SMA Alfa Centauri, dan gw panitianya. Lagian nginepnya banyakan.

Pas gw naik angkot, gw duduk di sebelah anak kecil yang berpakaian dan berbadan serba kucel alias dekil. Right after i sat, he pinched me and begged me some money. Karena gw ga punya receh, jadi ga gw kasih. Lalu, mata gw unpurposedly nengok ke sudut kiri angkot, dan apa yang gw liat adalah ternyata kawanan dari anak kecil yang barusan mengemis ke gw. Miris sekali kelihatannya. Salah satu dari mereka adalah seorang anak perempuan yang menurut gw cukup cantik. Tapi dia tidak lagi "cantik" saat gw liat cara dia mengasuh kedua "adik"nya [gw ga tau yang dua lagi adik kandungnya atau bukan]. Dia memperlakukan salah satu adiknya secara kasar (bahasa yang sering gw pakai: nge-degung-in).

Tapi dalam hati gw, gw merasa kasihan kepada mereka. Gw pengen banget ngebantu mereka, minimal memberi mereka tempat tinggal yang layak dan mengajarkan mereka bagaimana cara "hidup". Tapi apa boleh buat, yang gw bisa lakuin saat itu hanya menangis dalam hati. Gw merenung tentang segala hal yang menyangkut kasus ini. Gw emang bener2 ga bisa bantu mereka saat ini. Gw aja tinggal masih ngontrak, furthermore, rezeki gw belum cukup buat ngasih mereka sedekah. Buat ongkos aja pas-pasan.

Mulai sekarang, GOALS gw nambah, gw pengen mendirikan sebuah Panti Asuhan. Biar gw bisa berguna. Biar gw ga cuma seonggok daging yang tak berguna. Gw pengen ngerubah dunia, bersama.

Together, We Can Do Whatever We Wanna Do. If There Is A Will, There Is A Way.


“If I am not for myself, who will be for me? If I am not for others, what am I? And if not now, when?”
Rabbi Hillel

Rabu, 14 Juli 2010

What a wonderful day..!

Hari ini adalah hari yang paling GREAT buat gw..


Gimana nggak, tadi sore pas kumpul angkatan MBC,,


HUJAN..!

Rinai hujan basahi aku
Temani sepi yang mengendap
Kala aku mengingatmu
Dan semua saat manis itu


Segalanya seperti mimpi
Kujalani hidup sendiri
Andai waktu berganti
Aku tetap tak 'kan berubah

Aku selalu bahagia
Saat hujan turun
Karna aku dapat mengenangmu
Untukku sendiri...


~Hujan - Utopia~



dan, gw ujan-ujanan, walaupun cuma sebentar.. Gw suka banget sama hujan.. Gw pernah mengalami masa-masa indah yang berhubungan dengan hujan (just like what that song said)..


Setelah itu, gw berteduh di selasar Campus Center Barat ITB, nunggu ujan reda buat bikin closing video angkatan.. Itu pun sambil nikmatin suara rintik hujan yang merdu.. Gw langsung teringat sama Devia Widhianingsih yang katanya sukaa banget sama hujan.. Sms-an deh, tapi cuma bentar.. (ngapain lama-lama juga)


Selesai kumpul angkatan (break), gw langsung cabut (pulang)..


Dalam perjalanan pulang (waktu turun dari angkot), ga sengaja gw liat ke atas langit, dan gw menemukan pemandangan yang indaaaaah banget..




Yupz, it was a crescent moon up there..


Kira-kira seperti ini lah, dan pas sekali, saat itu hanya ada bulan sabit yang ditemani hanya satu bintang yang sangat terang.. Persis sekali..


Gw langsung kepikiran sama Devi yang katanya sukaa banget juga sama bulan sabit.. Gw sms dia, ternyata dia ga bisa liat bulannya, cuma bintangnya doang, poor Devi, hehe ^o^ v


Belum selesai ceritanya, waktu gw liat ke bawah (tepatnya ke arah sebuah kebun), gw liat banyak banget fireflies.. Udah kaya lampu yang kelap-kelip aja itu mah, saking banyaknya.. Untuk yang ini, gw ga bisa ngasih gambarnya, soalnya gw ga punya HP yang ber-kamera.. (yang ujan ama bulan sabit itu hasil googling ^^)


Subhanallah, Maha Indah Allah, yang menciptakan berbagai bentuk keindahan di dunia ini.. Hal-hal yang kulihat hari ini, mungkin hanya nol koma sekian persen dari semua ciptaan-Nya yang indah..


~with love~

Minggu, 11 Juli 2010

Yesterday's Great Moment

Kemarin, pas gw balik dari kumpul angkatan calon-HME 2009, gw liat sebuah pertunjukan yang gw pikir cukup menarik..

Niat awalnya gw pengen langsung ke Alfa, tapi di jalan gw liat ada rame-ramean. Karena gw penasaran, akhirnya gw intip dikit. Gw agak kaget pas gw liat ada ular yang gede banget, dan gw ngerasain aura ular itu agak aneh.

Akhirnya gw sempetin nonton dulu bentar, soalnya dzuhur masih lama. Pas gw dengerin orasinya, oratornya bilang, "saya akan perlihatkan ini ular punya kaki', dan bla.bla.bla kurang lebih kaya gitu. ["Ternyata ga salah yang gw rasain di awal, emang auranya aneh", gw pikir] Bertambahlah rasa penasaran gw dan keinginan gw untuk nonton.

Singkat cerita, ular tadi dimasukin ke dalam peti dan lalu disembur dengan air putih tiga kali. Pas dikeluarin lagi, eh bener ularnya punya kaki, kecil banget, kaya kaki burung merpati.
"WOW, AMAJING*", pikir gw..

Tadinya gw pikir kalo udah liat kaki tu ular, gw mau langsung cabut ke Alfa. Eh, oratornya bilang dia mau manggil jin buat mindahin 'adik'nya dari dalam peti kemanaa gitu. Yah, karena gw tertarik [untuk kedua kalinya] gw mutusin untuk ngeliat ini.

Nah, di sini 'adik'nya diikat sebanyak sepuluh ikatan dari leher sampe ujung kaki. terus dibungkus pake kain tebal kaya karung. Terus 'adik'nya itu dimasukin ke dalam peti. Petinya pun dikunci sama dua gembok, diiket tali tambang (atas, bawah, kiri, kanan, depan, belakang), dan ditutupi sama Keranda yang ditutup kain semacam yang dipake buat ngiket orang yang tadi.

Gw kaget banget pas oratornya bilang, "Guru, sedikit yang kami beri, banyak yang kami minta, beri petunjuk kalau jin sudah ada di dalam keranda", kurang lebih gitu, KERANDANYA GERAK SENDIRI, naek turun, muter-muter..
"WOW, AMAJING", pikir gw lagi..

skip skip skip..

Pas keranda dibuka, tali yang tadi dipake buat ngiket 'adik'nya orator sama kain yang dipake buat ngurung dia ada di atas peti. Pas petinya dibuka, eh, orangnya udah ga ada.

Dari sini, gw udah ga tau lagi kelanjutannya. Gw cabut ke Alfa, soalnya udah mau dzuhur.

"Subhanallah, Alhamdulillah, La ilaaha illallah, Allahu akbar.."

Emang ga ada yang mustahil buat Allah.

Dari kejadian ini, gw dapet beberapa pelajaran penting dari orator dan dari pemahaman gw sendiri.


  1. Yakin bahwa tidak ada yang tak mungkin (mustahil) bagi Allah. Jika Allah berkehendak, kiamat detik ini pun bisa terjadi.
  2. Tamengi diri dengan ilmu, karena ilmu tidak berat untuk dibawa-bawa. Dengan ilmu kita bisa mencari apapun yang kita inginkan, tapi dengan yang lain, belum tentu kita bisa mencari ilmu.
  3. Percaya kepada yang ghaib (ciri orang yang bertaqwa), sesuai firman Allah dalam Q.S. Al-Baqarah 2-3 :


Kitab (Al Quraan) ini tidak ada keraguan padanya; petunjuk bagi mereka yang bertaqwa,
(yaitu) mereka yang beriman kepada yang ghaib...

Note: *should be Amazing

^o^
~with love~

Kamis, 08 Juli 2010

Jarak Terjauh

Jarak terjauh di dunia ini
saat aku ada di hadapanmu, tapi kau tidak tahu aku mencintaimu..
Jarak terjauh di dunia ini
saat kulambaikan tanganku, tapi kau tidak bersahut..
Jarak terjauh di dunia ini
saat kudengar lambai suaramu, tapi kau ada di mana..?
Jarak terjauh di dunia ini
saat kau menyapa dia tanpa menghiraukanku..
Jarak terjauh di dunia ini
saat tangan terikat, mulut terkunci, hati terendam karena kemunafikan sesaat yang berubah tangis penyesalan..
Jarak terjauh di dunia ini
saat aku menangis, tapi apa yang salah..? siapa yang salah..? di mana yang salah..?
Jarak terjauh di dunia ini
saat aku terpaksa mengerti kau memilihnya..
Jarak terjauh di dunia ini
saat kebingungan merasukiku, untuk melupakan atau berlanjut..
Jarak terjauh di dunia ini
saat aku terdampar dalam kesunyian..
Jarak terjauh di dunia ini
adalah karena kita tidak dapat bersama..
Semua itu telah kualami, sampai saat ini beberapa jarak masih belum dapat kulalui, masih belum dapat kutempuh. Aku harap ada seseorang di seberang sana yang dapat membantuku membuat jarak-jarak ini menjadi, atau setidaknya, terasa dekat. Dan aku harap itu "kau"..


Aku masih belum berani mengatakan yang sejujurnya. Aku masih belum bisa untuk jujur pada diriku sendiri. Mungkin itulah yang membuat jarak-jarak itu terasa sangaaaaat jauh. Tapi, apa boleh buat, aku belum sanggup untuk memulainya, walaupun hanya sepatah kata.


Bodohnya aku, walaupun ada orang yang pernah mengatakan bahwa, "Kalau tidak dimulai, kapan mau selesai?", walaupun tidak ditujukan secara langsung untukku, aku tetap belum bisa untuk memulai.


Mungkin ini karma, atau memang Allah sudah menjadikan ini jalan yang harus kutempuh..


Ya Allah, jika ini memang jalan terbaik untukku, aku terima. Tapi jika ini hanya akan membawaku pada kesesatan, bimbinglah aku agar selalu dalam ridha-Mu. Amiin..
~with love~

Personality Disorder Test Results

DisorderRating
Paranoid:Low
Schizoid:Low
Schizotypal:High
Antisocial:Low
Borderline:Low
Histrionic:High
Narcissistic:Low
Avoidant:High
Dependent:High
Obsessive-Compulsive:High

-- Personality Disorder Test --
-- Personality Disorder Information --

Paranoid
Gangguan kepribadian paranoid ditandai oleh ketidakpercayaan kepada orang lain dan kecurigaan berlebih bahwa orang di sekitarnya memiliki motif jahat. Orang dengan kelainan ini cenderung memiliki kepercayaan yang berlebihan pada pengetahuan dan kemampuan mereka sendiri dan biasanya menghindari hubungan dekat. Mereka mencari makna tersembunyi dalam segala sesuatu dan membaca niat bermusuhan ke dalam tindakan orang lain. Mereka suka mengetest kesetiaan teman dan orang-orang terkasih dan sering tampak dingin dan menjauh. Mereka biasanya suka menyalahkan orang lain dan cenderung membawa dendam lama.
Gejalanya:
• enggan untuk memaafkan karena dianggap penghinaan
• sensitivitas yang berlebihan
• susah percaya kepada orang lain dan kemandirian berlebihan
• cenderung suka menyalahkan ke orang lain
• selalu melakukan mengantisipasi terhadap pengkhianatan
• agresif dan gigih untuk hak-hak pribadi
• curigaan parah



Schizoid
Orang dengan gangguan kepribadian Schizoid menghindari hubungan dengan orang lain dan tidak menunjukkan banyak emosi. Tidak seperti avoidants, schizoids benar-benar lebih suka menyendiri dan tidak diam-diam menginginkan popularitas. Mereka cenderung mencari pekerjaan yang memerlukan sedikit kontak sosial. keterampilan sosial mereka lemah dan mereka tidak menunjukkan perlunya perhatian atau penerimaan. Mereka dianggap tidak punya selera humor dan jauh dan sering disebut sebagai "penyendiri."

Gejalanya:• Lemahnya kemampuan interpersonal
• Kesulitan mengekspresikan kemarahan, bahkan ketika diprovokasi
• "penyendiri" mentalitas; menghindari situasi sosial
• orang lain menganggap dia jauh, menyendiri, dan tidak bisa terikat dengan orang lain
• Rendah gairah seksual
• tidak responsif pada pujian atau kritik



Schizotypal
Banyak yang percaya bahwa gangguan kepribadian schizotypal mewakili skizofrenia ringan. gangguan ini ditandai oleh bentuk-bentuk berpikir dan memahami dengan cara yang aneh, dan individu dengan gangguan ini sering mencari isolasi dari orang lain. Mereka kadang-kadang percaya untuk memiliki kemampuan indra yang ekstra atau kegiatan yang tidak berhubungan dengan mereka dalam beberapa cara penting. Mereka umumnya berperilaku eksentrik dan sulit berkonsentrasi untuk waktu yang lama. pidato mereka sering lebih rumit dan sulit untuk diikuti.

Gejalanya:
• Aneh atau tingkah laku atau penampilan eksentrik
• bertakhyul atau sibuk dengan fenomena paranormal
• Sulit untuk mengikuti pola bicara
• Perasaan cemas dalam situasi sosial
• kecurigaan dan paranoia
• suka berpikir mengenai kepercayaan aneh atau magis
• Nampak pemalu, suka menyendiri, atau menarik diri dari orang lain



Antisocial
banyak yang salah paham bahwa gangguan kepribadian antisosial mengacu pada orang yang memiliki keterampilan sosial yang buruk. Sebaliknya, gangguan kepribadian antisosial ditandai oleh kurangnya hati nurani. Orang dengan gangguan ini rentan terhadap perilaku kriminal, percaya bahwa korban-korban mereka lemah dan pantas dimanfaatkan. Antisocials cenderung suka berbohong dan mencuri. Sering kali, mereka tidak hati-hati dengan uang dan mengambil tindakan tanpa berpikir tentang konsekuensi nya . Mereka sering agresif dan jauh lebih peduli dengan kebutuhan mereka sendiri daripada kebutuhan orang lain.

Gejalanya:
• mengabaikan untuk perasaan orang lain
• impulsif dan tidak bertanggung jawab pengambilan keputusan
• Kurangnya rasa penyesalan karena merugikan orang lain
• Berbohong, mencuri, perilaku kriminal lainnya
• mengabaikan untuk keselamatan diri dan orang lain



Borderline
Borderline personality disorder ditandai oleh ketidakstabilan suasana hati dan miskin citra diri. Orang dengan gangguan ini rentan terhadap perubahan suasana hati dan kemarahan yang konstan. Sering kali, mereka akan melampiaskan kemarahan pada diri mereka sendiri, mencederai tubuh mereka sendiri, ancaman bunuh diri dan tindakan yang tidak biasa. Batasan berpikir secara hitam dan putih sangat kuat, hubungan yang sarat dengan konflik. Mereka cepat marah ketika harapan mereka tidak terpenuhi.

Gejalanya:
• menyakiti diri sendiri atau mencoba bunuh diri
• perasaan yang kuat untuk marah, cemas, atau depresi yang berlangsung selama beberapa jam
• perilaku impulsif
• penyalahgunaan obat atau alkohol
• Perasaan rendah harga diri
• tidak stabil hubungan dengan teman, keluarga, dan pacar



Histrionic
Orang dengan gangguan kepribadian Histrionicadalah pencari perhatian konstan. Mereka perlu menjadi pusat perhatian setiap waktu, sering mengganggu orang lain untuk mendominasi pembicaraan. Mereka menggunakan bahasa muluk-muluk untuk menggambarkan kejadian sehari-hari dan mencari pujian konstan. Mereka suka berpakaian ”yang memancing” atau melebih-lebihkan kelemahannya untuk mendapatkan perhatian. Mereka juga cenderung membesar-besarkan persahabatan dan hubungan, percaya bahwa setiap orang menyukai mereka. Mereka sering manipulatif.

Gejalanya:
• Kebutuhan untuk menjadi pusat perhatian.
• berpakaian atau melakukan tindakan-tindakan provokatif.
• Emosinya dapat berubah dengan cepat.
• melebih-lebihkan persahabatan.
• Terlalu-dramatis , terkadang sangat ”lebay”.
• mudah dipengaruhi, gampang dibujuk.



Narcissistic
gangguan kepribadian Narcissistic dicirikan oleh keterpusatan diri. Seperti gangguan Histrionic, orang-orang dengan gangguan ini senang mencari perhatian dan pujian. Mereka membesar-besarkan prestasi mereka, mengharapkan orang lain untuk mengakui mereka sebagai superior. Mereka cenderung teman, karena mereka percaya bahwa tidak sembarang orang yang layak menjadi teman mereka. Narsisis cenderung membuat kesan pertama yang baik, namun mengalami kesulitan menjaga hubungan jangka panjang. Mereka umumnya tidak tertarik pada perasaan orang lain dan dapat mengambil keuntungan dari mereka.

Gejalanya:
• Membutuhkan pujian dan kekaguman berlebihan
• Mengambil keuntungan dari orang lain
• merasa diri penting
• Kurangnya empati
• Berbohong, diri dan orang lain
• terobsesi dengan fantasi ketenaran, kekuasaan, atau kecantikan



Avoidant 
gangguan kepribadian yang ditandai dengan kegelisahan sosial yang ekstrim. Orang dengan gangguan ini sering merasa ”tidak cukup”, menghindari situasi sosial, dan mencari pekerjaan dengan sedikit kontak dengan orang lain. Avoidant takut ditolak dan khawatir jika mereka memalukan diri mereka sendiri di depan orang lain. Mereka membesar-besarkan potensi kesulitan pada situasi baru untuk membuat orang berpikir agar menghindari situasi itu. Sering kali, mereka akan menciptakan dunia fantasi untuk pengganti yang asli. Tidak seperti gangguan kepribadian skizofrenia, avoidant merindukan hubungan sosial, tetapi belum merasa mereka bisa mendapatkannya. Mereka sering mengalami depresi dan memiliki kepercayaan diri yang rendah.

Gejalanya:
• Keengganan dalam relasi sosial; mundur dari orang lain dalam mengantisipasi penolakan
• Terobsesi denga tolakan atau kritikan dalam situasi sosial
• takut dianggap memalukan, sehingga menghindari kegiatan baru
• Miskin citra diri; perasaan tidak puas dalam kehidupan sosial
• Keinginan untuk meningkatkan hubungan sosial
• nampak sibuk sendiri dan tidak ramah
• menciptakan kehidupan fantasi rumit



Dependent
gangguan kepribadian ini ditandai dengan kebutuhan untuk dijaga. Orang dengan kelainan ini cenderung bergantung pada orang dan merasa takut kehilangan mereka. Mereka mungkin menjadi bunuh diri ketika berpisah dengan orang yang dicintai. Mereka cenderung untuk membiarkan orang lain mengambil keputusan penting bagi mereka dan sering melompat dari hubungan satuke hubungan yang lainnya. mereka sering bertahan dalam suatu hubungan, walaupun sering dikasari atau disakiti. kepekaan berlebih terhadap penolakan umum. Mereka sering merasa tak berdaya dan tertekan.

Gejalanya:
• Kesulitan membuat keputusan
• Perasaan tidak berdaya saat sendirian
• berpikir ingin bunuh diri jika ditalak
• pasrah
• merasa terpuruk jika dikritik atau ketika tisak disetujui idenya
• Tidak dapat memenuhi tuntutan hidup sehari hari



Obsessive Compulsive
nama gangguan kepribadian Obsesif-Kompulsif (OCDP)mirip dengan kecemasan obsesif-kompulsif, namun keduanya sangat berbeda. Orang dengan gangguan kepribadian obsesif-kompulsif terlalu fokus pada keteraturan dan kesempurnaan. Mereka harus melakukan segalanya "benar" sering mengganggu produktivitas mereka. Mereka cenderung untuk terjebak dalam halhal yang detil, namun kehilangan gambaran yang lebih besar. Mereka menetapkan standar yang tinggi tidak masuk akal untuk diri mereka sendiri dan orang lain, dan cenderung sangat kritis terhadap orang lain ketika mereka tidak hidup sampai saat ini standar yang tinggi. Mereka menghindari bekerja dalam tim, percaya orang lain terlalu ceroboh atau tidak kompeten. Mereka menghindari membuat keputusan karena mereka takut membuat kesalahan dan jarang murah hati dengan waktu atau uang. Mereka sering mengalami kesulitan mengekspresikan emosi.

Gejalanya:
• mencari kesempurnaan dan disiplin yang berlebihan
• suka dengan ketertiban
• kaku
• Kurang murah hati
• terlalu fokus pada detail dan aturan
• suka bekerja keras untuk bekerja, kadang berlebihan



sumber: klik di sini..


kalo udah ikutan test, tolong post hasilnya di comment donk, please.. :)
~with love~

Minggu, 04 Juli 2010

First Project

Lagi-lagi bangun pagi. Tapi hari ini bukan MBC, hari ini gilirannya gw ngurusin acara baksos [Acara Ngejual Pakaian Bekas Layak Jual+Pakai bersama dengan beberapa Fantastist] yang diadain Da Fantastic Fourth [nama angkatan ke4 SMA Alfa Centauri]..

Niatnya sih bangun jam 4 langsung pergi ke Pusda'i, tapi tadi kesiangan, jadi sholat subuhnya di masjid deket rumah Puput Febrianto [ceritanya malemnya nginep di rumah dia, biar deket ke Gazeeboo]. Nyampe di Gazeeboo sekitar jam setengah 5. Kami [Rangga Perdana Putra, Puput Febrianto, Aris Rismana, Surya, Kiki, dan gw] mencari lapak untuk kami berjualan..

Setelah mencari, dapet, pindah, dapet lagi, pindah lagi, akhirnya kami dapet lapak yang bagus dan kurang strategis [koq pake "dan" ya..?] karena bukan di jalan utama..

Kami mulai menggelar alas dan menyusun pakaian-pakaian yang hendak kami jual..

skip skip skip.. [ceritanya proses berjualan berlangsung]

Alhamdulillah, untuk pengalaman pertama, hasilnya cukup memuaskan, walaupun sudah bersusah payah kami menyerukan harga yang kami usahakan semurah-dan-semeriah-mungkin. Tapi yang membuat proyek kami berhasil bukanlah hasil, tapi PROSES..

Niatnya, kegiatan ini akan kami lanjutkan minggu depannya lagi, tentunya dengan teknis yang lebih mantap karena Insya Allah kami telah belajar dari pengalaman ini, hm, berkatilah niat baik kami ya Allah.. Amiin..
~with love~